Selepas 15 Perkara Ini Berlaku, Bencana Akhir Zaman Pula Menyusul

Bencana Akhir Zaman Akan Terjadi Jika 15 Perkara Ini Sudah Dilakukan - Assalamualaikum, penjelasan Rasulullah SAW mengenai bencana sering dikaitkan dengan pra-kondisi sebelum terjadinya bencana tersebut. Hadist riwayat Imam Atturmudzi, dan yang menghimpun hadis ini adalah ulama Alwalial annajdwi yang menghimpun 40 hadis yang menerangkan tentang bencana. Ketika dia metafsirkan hadis ini beliau memberi judul “Lima Kedurhakaan / Kemaksiatan yang Dapat Menyebabkan Datangnya Bencana.”

Dari Ibnu Ali bin Abi Thalib berkata, bahwa Rasulullah telah bersabda : “Bilamana umatku telah mengerjakan 15 perkara ini, maka bala bencana pasti akan turun menimpa mereka.” Sahabat bertanya., “Apa 15 perkara itu ya Rasulullah?” Rasulullah bersabda, “Bala akan datang bilamana :


1. Harta Negara hanya beredar (dipegang) di kalangan orang-orang tertentu....

2. Apabila amanah telah dijadikan sumber keuntungan.

3. Apabila zakat dijadikan hutang.

4. Bala akan datang apabila suami menurut kehendak isteri.

5. Anak derhaka terhadap ibunya.

6. Sedangkan ia berbuat baik kepada rakan sebayanya (pada kehidupan keluarga)

7. Menjauhkan diri dari ayahnya....

8. Suara-suara ditinggikan di dalam masjid...

9. Pemimpin suatu kaum adalah orang yang terhina diantara mereka.(banyaknya pemimpin yang dipilih dari golonganya sendiri dengan dalih kebenaran menurut golongan mereka sendiri)...

10. Seseorang dimuliakan karena ditakuti kejahatannya....

11. Khamar / arak (minuman beralkohol) sudah diminum segala tempat....

12. Kain sutra banyak digunakan oleh kaum laki-laki....

13. Penyanyi disanjung-sanjung....

14. Muzik banyak dimainkan....

15. Generasi akhir umat ini melaknat / menyalahkan generasi pertama yakni para sahabat radiallahu anhum ajmain....

Akhir dari sabda Rasulallah SAW adalah : “Maka hendaklah mereka menanti angin merah atau gempa bumi atau mereka dirubah menjadi mahluk yang lain apabila mereka telah melakukan 15 perkara tersebut.” [Rayhan]

0 comment... add one now

Anda sangat dialu-alukan untuk komen di blog ini.